2 Oulet Holywings di Kota Bandung Ditutup, Walikota Yana Mulyana Turut Tinjau ke Lokasi

- Rabu, 29 Juni 2022 | 13:00 WIB
Sebanyak 2 outlet Holywings di Kota Bandung telah ditutup mulai Selasa, 28 Juni 2022 lalu
Sebanyak 2 outlet Holywings di Kota Bandung telah ditutup mulai Selasa, 28 Juni 2022 lalu



ngaderes.com
- Sebanyak 2 outlet Holywings di Kota Bandung telah ditutup mulai Selasa, 28 Juni 2022 lalu. Penutupan ini ditinjau langsung oleh Walikota Bandung, Yana Mulyana. 

Walikota, Yana Mulyana beserta jajarannya terlihat tengah memantau langsung proses penutupan outlet Holywings tersebut. 

Baca Juga: Piala Presiden 2022: Persib dan Persebaya Satu Grup, Kota Bandung Siap Sambut Kedatangan Bonek

Tempat hiburan malam Holywings telah mempromosikan minuman keras gratis bagi orang dengan nama Maria dan Muhammad mendapat respon dari berbagai pihak.

Sebagian masyarakat menilai, Holywings melegalkan minuman beralkhohol untuk bebas di konsumsi bahkan ada yang menilai hingga penistaan agama. 

Terkait polemik ini, maka beberapa gerai dan hampir semua gelar hingga saat ini ditutup termasuk outlet yang berada di Kota Bandung. 

Adapun 2 outlet Holywings yang ditutup di Kota Bandung berlokasi di 23 Paskal dan Jalan Karangsari Kota Bandung.

Baca Juga: Smart City Kota Bandung Jadi Inspirasi Belajar Kabupaten Semarang

Dilansir ngaderes.com dari akun instagram resmi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kota Bandung, 2 outlet tersebut berinisiatif menutup secara permanen operasional tanpa ada paksaan. 

Pihak manajeman Holywings menutup outlet tersebut hingga batas waktu yang belum ditentukan. 

Proses penutupan outlet Holywings di Kota Bandung
Proses penutupan outlet Holywings di Kota Bandung


Penutupan dilakukan dengan sukarela tanpa ada paksaan. Hal ini dilakukan agar kondisi Kota Bandung tetap kondusif. 

Sementara itu, respon warga khususnya Kota Bandung menilai hal tersebut tepat untuk dilakukan. Kesigapan Walikota Bandung, Yana Mulyana mendapat respon positif atas hal ini. ***




 

Editor: Annisa Sasa

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pemdaprov Jawa Barat Waspadai Penyebaran Polio

Minggu, 26 Maret 2023 | 09:00 WIB
X