Pentingnya Bahasa Arab Bagi Muslimah

- Senin, 11 Oktober 2021 | 14:00 WIB
IMG-20211010-WA0011
IMG-20211010-WA0011

Khazanah - Komunitas Muslimah menggelar webinar khusus muslimah dengan topik bahasa arab, Minggu (10/10/2021). Webinar tersebut mengajak Ustadzah Anita Rovi'ah, S.Pd.I sebagai pemateri bersama moderator Aisyah Fadilah, M.Pd yang juga sebagai Founder dan Ketua Umum Muslimah Berbagi. Webinar kali ini mengangkat tema pentingnya belajar bahasa arab bagi muslimah. Oleh karena itu, Anita Rovi'ah sebagai pemateri dengan latar belakang seorang pengajar dan penulis lulusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) di Institut Studi Islam Darussalam (ISID) tahun 2015 sangat tepat. Dalam webinar, Ustadzah Anita Rovi'ah menyampaikan tentang kemulian bahasa arab yang merupakan bahasa Al-Qur'an. Bahasa yang digunakan dalam Al Quran ini adalah syiar untuk dapat memahami agama, khususnya Islam. Belajar bahasa Al Quran ini adalah bagian dari agama Islam. "Bahasa ini merupakan kekayaan artinya bahasa ini memiliki pengaruh atau bagian dari sebuah sejarah dunia termasuk bangsa Indonesia. Banyak kosa kata bahasa Indonesia berasal dari bahasa arab Bahasa ini juga memiliki keistimewaan dari segi tatanan bahasanya," jelas Ustadzah.

Pentingnya Belajar Bahasa Arab

Di akhir pemaparan, Ustadzah Anita menyampaikan urgensi pentingnya belajar bahasa ini, yang digunakan dalam kitab penyempurna kitab-kitab sebelumnya, yaitu Al Quran. Bahasa ini adalah bahasa wahyu, bahasa komunikasi dan sumber literatur mempelajarinya adalah fardu ain.
-
Foto: Dok. Komunitas Muslimah Setelah acara pemaparan materi selesai, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab bersama peserta webinar. Pertanyaan datang dari salah seorang peserta. "Apakah ketika kita bisa bahasa arab, akan memudahkan kita dalam menghafal Al Quran?" tanya seorang muslimah. Ustadzah Anita menjawab bahwa itu bukan sesuatu yang pasti. Namun ketika bisa belajar, itu akan sangat membantu dalam proses menghafal Al Quran. Setelah menjawab beberapa pertanyaan, Ustadzah kemudian memberikan kesimpulan bahwa belajar bahasa Al Quran ini sangat penting untuk kehidupan akhirat kelak. Betapa rugi dan menyesal orang yang enggan belajar salah satu bahasa timur tengah ini. "Pentingnya belajar bahasa ini untuk muslimah untuk menjadi murobbiyah atau pendidik yang ideal," tutup Ustadzah Anita. Acara webinar ini diikuti oleh pengurus dan anggota muslimah dariĀ  berbagai kota. Diantaranya Bandung, Cimahi, Yogyakarta, Surabaya dan kota lainnya. Penulis: Aisyah Fadilah, M.Pd Editor: Redaksi

Editor: Redaksi

Tags

Terkini

Kisah Hijrah Nabi Muhammad ke Madinah

Kamis, 25 Mei 2023 | 12:10 WIB

Ini 7 Adab Seorang Muslim di Pagi Hari

Rabu, 24 Mei 2023 | 10:00 WIB

Habib Ja'far: Jangan Tanya Kapan Kiamat!

Kamis, 11 Mei 2023 | 22:16 WIB

Teladan Kisah Abdurrahman bin Auf Part 1

Kamis, 11 Mei 2023 | 12:10 WIB

Begini Adab Bangun Tidur dalam Islam

Rabu, 10 Mei 2023 | 09:00 WIB

Memaknai Momen Mudik Lebaran

Senin, 24 April 2023 | 12:30 WIB

Tata Cara Pelaksanaan Salat Idulfitri Lengkap

Kamis, 20 April 2023 | 12:10 WIB

Kajian Ramadhan Singkat: Memaknai Takbiran

Rabu, 19 April 2023 | 15:00 WIB

Ramadhan di Kota Mosul Irak Bertabur Momen Spesial

Kamis, 13 April 2023 | 12:10 WIB
X